Sahabat.com - Samsung Electronics Co., pada Jumat (26/1/2024) mengatakan, ponsel flagship terbaru mereka yakni Galaxy S24, telah terjual lebih dari 1,2 juta unit dalam pre-order di Korea Selatan (Korsel).
Melansir Gizmochina, Jumat (26/1/2024), Pre-order untuk seri Galaxy S24, yang diluncurkan pada 16 Januari lalu, berjumlah 1,21 juta unit pada periode 19-25 Januari, melebihi 1,09 juta unit yang dibukukan ponsel generasi sebelumnya, menurut perusahaan.
Pre-order untuk model termahal yakni Galaxy S24 Ultra menyumbang 60 persen dari total penjualan, diikuti Galaxy S24 Plus sebesar 21 persen dan Galaxy S24 standar sebesar 19 persen.
Samsung Electronics menghadirkan kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) pada perangkat sebagai yang terdepan dalam inovasi terbaru ponsel Galaxy.
Model baru ini menghadirkan terjemahan real-time untuk panggilan telepon dan peningkatan kinerja kamera, didukung oleh AI bawaan. Seri Galaxy S24 baru ini bakal resmi diluncurkan pada 31 Januari di seluruh dunia.
0 Komentar
Oppo dan Vivo Dikabarkan Setop Garap Ponsel Lipat
Wuih! iPhone 14 Pro Max dan iPhone 15 Pro Max Dinobatkan sebagai Ponsel Paling Populer di Dunia
Spesifikasi dan Harga Xiaomi 14 Ultra Bocor, Ada Versi Titanium
Prototipe iPhone 16 Ungkap Desain Baru yang Signifikan
Spesifikasi Realme 12 Plus Terungkap, Diotaki Dimensity 7050
Jelang Peluncuran, Spesifikasi Baterai Xiaomi 14 Ultra Bocor
Penjualan Tablet 2023 Turun 10 Persen, Apple Tetap Pimpin Pasar
OPPO Kenalkan Inovasi Desain "Magnetic Particle" Lewat Reno11 F 5G
Samsung Dipastikan Kembali Rilis Galaxy Tab S6 Lite pada 2024
POCO Hadirkan Tiga Produk Baru di Indonesia Sasar Segmen Berbeda
Leave a comment