Sahabat.com - Platform media sosial X (Twitter) menambahkan lebih dari 10 juta pengguna baru pada Desember 2023.
Hal itu disampaikan CEO X Linda Yaccarino, seperti dilansir dari Al Jazeera, Jumat (8/12/2023). Dia membuat pengumuman tersebut dalam sebuah postingan di X pada Kamis (7/12/2023) di tengah eksodus pengiklan dari platform tersebut karena masalah disinformasi dan ujaran kebencian.
Yaccarino tidak merinci berapa banyak dari mereka yang merupakan pengguna berbayar dan bagaimana jumlahnya dibandingkan dengan rata-rata bulannya.
Brand besar termasuk Apple, Disney, IBM dan Lions Gate Entertainment telah meninggalkan platform tersebut dalam beberapa bulan terakhir di tengah klaim platform tersebut dan pemilik Elon Musk telah mendorong anti-Semitisme.
Musk mendapat banyak kritik bulan lalu setelah mendukung postingan yang menuduh orang-orang Yahudi memicu kebencian terhadap orang kulit putih dan mendukung imigrasi oleh "gerombolan minoritas".
Namun X membantah telah memicu anti-Semitisme dan bulan lalu mengajukan gugatan terhadap Media Matters, sebuah kelompok aktivis liberal, atas laporan yang mengatakan jika iklan untuk brand besar seperti Apple ditayangkan di samping konten yang "menggembar-gemborkan Adolf Hitler dan Partai Nazi-nya".
Media Matters menggambarkan gugatan tersebut sebagai tindakan yang "sembrono" dan bertujuan untuk membungkam para pengkritik platform tersebut.
Musk, yang membeli Twitter seharga US$44 miliar tahun lalu, pekan lalu menuduh perusahaan-perusahaan yang melarikan diri dari platform tersebut mencoba memerasnya, dan mengatakan kepada pengiklan: "Persetan saja".
The New York Times melaporkan bulan lalu jika arsip internal perusahaan menunjukkan X bisa kehilangan pendapatan iklan sebanyak US$75 juta pada akhir tahun karena penurunan pendapatan iklan.
0 Komentar
Meta Uji Coba Fitur Trending Topic di Threads
    YouTube Uji Coba Feed Video Sesuai Kode Warna
    Dalih Efisiensi, Perusahaan Teknologi Snap Inc PHK 500 Karyawan
    Layanan Musik dan Premium Berbayar YouTube Kini Punya Lebih dari 100 Juta Pelanggan
    Aplikasi Inovatif Pelindo Solusi Digital MALEO Membuka Jalan Menuju Efisiensi dan Validasi
    BAKTI Tengah Timbang Gunakan Satelit GEO atau LEO untuk SATRIA-2
    Saingi YouTube, Tiktok Uji Coba Video Durasi 30 Menit
    Ini alasan Moka Perdana Luncurkan Perangkat Inovatif Moka Prime
    Moka Luncurkan Inovasi Perangkat Kasir Terbaru Moka Prime
    Laptop Terbaru Lenovo Dilengkapi dengan Teknologi AI
    
Leave a comment